KABARWAKATOBI.COM, WANGI-WANGI-Dua anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara (Sultra) memaparkan keberhasilan pembangunan Haliana di pulau Binongko.

Dua srikandi dari daerah pemilihan (Dapil) V pulau Binongko itu adalah Hardianti Harun dari Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan dan Suciati Abdulah dari Partai Demokrat.

Hardianti Harun mengungkapkan, sejak Indonesia merdeka dan 20 tahun Wakatobi mekar masyarakat Binongko belum merasakan kemerdekaan yang sesungguhnya.

“Namun kehadiran Bupati Haliana, kita bisa merasakan kemerdekaan yang sesungguhnya. Kita merasakan listrik 24 jam di masa pemerintahannya. Jalan juga sudah mulus, jarak yang tadinya sebelum diaspal masih memakan waktu yang lama. Namun semenjak dibangun oleh pemerintahan Haliana akses jalan dari Desa ke Desa semakin dekat,” ungkapnya baru-baru ini.

Kata Hardianti Harun, di Pulau Binongko itu dia bersama Suciati Abdulah melawan dua laki-laki pada kontestasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024. Meski demikian, dia optimistis keterwakilan perempuan bisa memenangkan pasangan calon (Paslon) Bupati dan wakil Bupati Wakatobi Bersama Haliana dan Safia Wualo (BERHASIL) pada pertarungan di tanggal 27 November 2024.

Bukan tanpa alasan Hardianti Harun menyatakan demikan, pasalnya kontribusi Haliana dalam membangun pulau Binongko sangat jelas nyata dan terukur.

Di lokasi yang berbeda Suciati Abdulah menerangkan, kinerja Haliana yang telah mendatangkan listrik 24 jam di pulau Binongko juga jalan Oihu-Wali memberi manfaat yang sangat luar biasa bagi masyarakat di daerah setempat.

“Maka kita semua di sini harus memilih Haliana dan Safia Wualo untuk dua periode. Jangan terpengaruh dengan isu-isu dari luar, tetap konsisten pada pilihan kita di tanggal 27 November 2024 kita menangkan BERHASIL. Saya anggota DPRD Wakatobi juga siap menampung aspirasi masyarakat pulau Binongko,” pungkasnya. (ADM)

Komentar

Silakan masukkan komentar anda!
Masukkan Nama *Wajib